Selasa, 11 Oktober 2011

5 makanan tidak untuk dibagi dengan anjing kita

Salam Hangat..

Sebagai pemilik hewan, tentunya apa yang kita makan seringkali diberikan juga pada hewan kesayangan yang ada dirumah atau mungkin dimana saja. Namun, sadarkah bahwasanya mereka adalah hewan dengan sistem pencernaan yang tentunya berbeda dengan manusia.
Anjing, sudah lama dikenal sebagai sahabat manusia tentunya dekat sekali dengan pemiliknya dan pemiliknya akan tanpa pikir panjang memberi apa yang ia makan pada anjing kesayangannya. Anjing memang bukan karnivora sejati, sehingga masih bisa menerima jenis makanan seperti buah dan sayur, tetapi perhatikan ke 5 jenis makanan dibawah ini yang sebaiknya jangan diberikan pada anjing.

  1. Sugar free-candy and gum. Permen / permen karet bebas gula. Kandungan Xylitol dalam produk semacam ini dapat mengakibatkan penurunan gula darah dan kegagalan hati pada anjing. Jikalau anda memiliki kebiasaan mengkonsumsi produk tersebut, pastikan jauh dari jangkauan anjing peliharaan anda.
  2. Cokelat. Kandungan Theobromin dapat mengakibatkan kasus keracunan pada anjing. Tergantung berapa banyak dan jenis coklat yang dikonsumsi namun beberapa individu ada yang masih dapat mentolerir (dengan hanya menunjukkan gejala sakit perut/diare) namun ada juga beberapa yang tidak bisa mentolerir coklat sama sekali.
  3. Kismis dan Anggur. Belum diketahui kandungan apakah yang dapat menyebabkan keracunan pada anjing namun anggur dan produk olahannya yang sudah dikeringkan (kismis) dapat memicu terjadinya kasus gagal ginjal.
  4. Macadamia nuts. Sangat fatal sekali jikalau dimakan bersama dengan cokelat, karena seringkali coklat jenis dark chocolate diberi isian kacang ini. 10 buah kacang macadamia yang termakan oleh anjing dapat menunjukkan gejala kelemahan otot, gemetar dan muntah.
  5. Bawang merah dan bawang putih. Sebagian besar orang menggunakan kedua bahan tersebut dalam masakannya. Tetapi jika anda memasak sendiri dogfood anda, sebaiknya hindari kedua bahan tersebut dikarenakan penggunaan terus menerus dalam jangka panjang dapat mengakibatkan kerusakan sel darah merah yang menyebabkan anemia. 
 "Kacang Macadamia didalam cokelat- menyenangkan bagi manusia namun efeknya tidak baik pada anjing"


Memang perlu penyesuaian bagi anjing anda, jangan seketika menarik ke 5 hal diatas jikalau mereka terbiasa dan biasa-biasa saja tanpa menunjukkan adanya reaksi mereka sakit, namun sebaiknya..dihindari agar kesehatannya semakin optimal. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar